Membangun Pertanian Presisi bersama BPP Mektan di Lamongan

Pada tanggal 26 Oktober 2022, Balai Besar Pengembangan Mekanisasi Pertanian melakukan kunjungan ke Showroom Maxxi dan Maxxi Tani di Lamongan untuk melihat mekanisasi Maxxi Tani. Dalam kegiatan ini, BPP Mekanisasi Pertanian melakukan diskusi terbuka bersama para petani. Kemudian dilanjutkan dengan peninjauan lahan yang dibudidayakan oleh Maxxi Tani di Desa Karangwungu, Lamongan.

Menurut Kepala BPP Mektan, yakni Ir. Dr. Agung Prabowo, M.Eng, mekanisasi pembudidayaan yang dilakukan Maxxi Tani ini terbukti sangat mendukung konsep dari pembangunan pertanian modern yang salah satu caranya yaitu dengan memanfaatkan mekanisasi pertanian. Kepala BPP Mektan juga menilai sistem yang dilakukan oleh Maxxi Tani sesuai dengan konsep Pertanian Presisi. Beliau merasa bangga dan sangat mendukung program yang dilakukan oleh Maxxi Tani.

Baca artikel lainnya