Mengapa Penyemprotan harus Tepat Ukuran & Tepat Sasaran?

Menghambat Resistensi Hama
Penyemprotan dengan ukuran berlebih dapat mempercepat terjadinya resistensi hama dan memperkuat genetika hama itu sendiri.
Contohnya:
Jika suatu hama bisa mati apabila disemprot insektisida dengan ukuran 1 ml/l. Lalu, sobat lebihkan ukurannya menjadi 2 ml/l, maka hama akan lebih cepat resisten dan generasi hama selanjutnya tidak akan mempan jika disemprot dengan ukuran 1 ml/l.  

Mencegah Terjadinya Ledakan Hama Kedua (Resurjensi)
Resurjensi merupakan kondisi dimana musuh alami hama ikut mati karena pemberian ukuran pestisida yang berlebih. Hal ini akan menyebabkan meningkatnya populasi hama.

Menghambat Penurunan Kualitas Tanah
Lahan yang terus-menerus disemprot pestisida dengan cara yang kurang tepat dan ukuran yang berlebih dapat membuat pestisida tidak mengenai sasaran tanaman dan terbuang ke tanah, sehingga mempercepat pH tanah menjadi lebih asam. Pada tanah yang asam, tanaman akan lebih rentan teracuni logam berat hingga membuatnya mati.

Lakukan perawatan tanaman yang Tepat Ukuran & Tepat Sasaran dengan Drone Sprayer!

Jadwalkan penyemprotan dengan Tim Maxxi Tani
sekarang juga!

Baca artikel lainnya