Pada tanggal 13 April 2022, Maxxi Tani dengan Bupati Trenggalek, H. Mochammad Nur Arifin atau yang biasanya akrab dipanggil Gus Ipin, bersama-sama melakukan pengolahan tanah guna mendukung program IP400 di Trenggalek. Pengolahan tanah dilakukan menggunakan mesin Maxxi Traktor WD404 dan Maxxi Bimo Rota 100 di Desa Kerjo, Kecamatan Karangan. Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan penyemprotan pestisida menggunakan Drone Maxxi Antasena di Desa Sukorejo, Kecamatan Gandusari. Menurut Bupati Trenggalek, dengan kerja sama bareng Maxxi Tani, petani akan difasilitasi pinjaman saprodi dan hasil panen padinya akan dibeli dengan harga yang baik dan diproyeksikan menjadi beras premium. Sinergi kolaborasi antara petani, perusahaan swasta, dan pemerintah ini akan menjadi satu platform baru di Trenggalek yang harapannya nanti bisa meningkatkan produktivitas dan peningkatan hasil.
Kepala Dispertapan Kabupaten Trenggalek, yakni Didik Susanto, mengungkapkan harapannya kepada seluruh petani di Trenggalek agar bisa bergabung dengan Maxxi Tani karena kerja sama ini dirasa sangat menguntungkan. Mengingat lagi, para petani dituntut untuk meningkatkan produksi, sedangkan saat ini perluasan lahan semakin berkurang. Sehingga adanya teknologi pertanian ini dapat menunjang kegiatan petani. Imam Nurhadi selaku Kepala Bidang Penyuluhan Trenggalek juga menginginkan para petani bisa mewujudkan IP400 dengan memanfaatkan mekanisasi pertanian bersama Maxxi Tani agar mempercepat dan memudahkan seluruh kegiatan pembudidayaan.